Pages

 

Senin, 05 Desember 2011

Kurangnya Tempat Sampah di Kota Bandung




     Bandung, kota yang sekarang gencar-gencarnya menggalakkan kebersihan ternyata masih terlihat kurang penggarapannya demi terwujudnya Bandung bermartabat, Gemar Ripah Repeh Rapih. Buktinya, sudah banyak orang yang sekarang ini kesulitan untuk mencari tempat sampah di setiap daerah di kota Bandung. Ini menjadikan faktor penyebab warga masyarakat membuang sampah di sembarang tempat. Memang harus kita sadari, terkadang masyarakat sendiri tidak membiasakan diri mereka untuk membuang sampah pada tempatnya. Tapi tidak ada salahnya jika pemerintah memberikan solusi yang lebih baik dengan menyediakan tempat sampah di beberapa titik ramai di kota Bandung.
     Sebagai contohnya, rekan saya bercerita pada saya, bahwa ia harus berjalan sampai Jl. Asiaafrika untuk membuang sampah sisa makannya di daerah Kebon kelapa. Ini menjadikan salah satu bukti bahwa sekarang ini, tempat sampah sudah menjadi benda langka di kota Bandung.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar